Cegah Balap Liar, Satlantas Polres Nganjuk Gencar Patroli Malam Hari


NGANJUK, METRONEWSTV.COM - Satlantas Polres Nganjuk menggelar razia kendaraan bermotor pada malam hari.Razia tersebut untuk mencegah aksi balap liar di Kota Angin.Karena itu, jika ada sepeda motor protolan atau biaya, akan di cek kelengkapan surat surat nya,"Ada sepuluh motor kami tilang karena motor nya tidak layak standar SNI dan tidak ada surat surat nya,"tandas Kasatlantas Polres Nganjuk AKP Indra Budi Wibowo.

Sepuluh motor tersebut berhasil di jaring di wilayah kecamatan Nganjuk.Motor yang terkena razia di bawa ke Mapolres Nganjuk.Pengendara baru diperbolehkan mengambil motor nya jika sudah membayar denda tilang.

Indra Budi mengatakan, patroli razia di lakukan secara rutin pada malam hari.Hal ini setelah mendapat kan keluhan dari warga.Mereka menampilkan banyak protolan motor dengan menggunakan knalpot bron dan protolan.Sehingga, membahayakan pengguna jalan lain dan kenyamanan.

Salah satu jalan yang banyak di keluhkan adalah Jalan Ahmad Yani.Di tempat tersebut, diketahui banyak kendaraan tidak standar yang sering melintas."Banyak yang berhenti dan nongkrong di sekitar Jalan Ahmad Yani,"ujarnya.

Hery berharap , warga kota Angin untuk tidak melakukan aksi balap liar dan mempreteli motor nya.Hal itu sangat berbahaya.Karena bisa menyebabkan kecelakaan.Risiko nya sangat besar.Mulai dari cacat fisik hingga kematian."Orang tua harus mengawasi anak dan sepeda motornya,"Pintasnya.
(Yunus Priyambodo)

Post a Comment

Previous Post Next Post